10 Desember 2007

MEMORI DAUN PISANG


20 November 2007

sejenak akupun tak percaya akan datang juga hari ini, aku masih merasakan getar gembira dalam hatiku bersama teman-temanku yang masih berusia lebih muda dariku.tapi kini...... umurku telah bertambah atau lebih tepatnya dikurangi oleh Allah,aku kini dituntut oleh sang maha pencipta harus lebih bijak dalam menggunakan sisa umurku yang entah tinggal beberapa waktu ini.

akupun sejenak tersentak kaget mendengar suara dering pada HP ku. sayup-sayup kudengar dia berucapa "ren... bukain pintunya dong!!". "Ha...???" rasa kaget yang tadi saja belum hilang kini harus ditambang dengan kedatangan teman yang hampir membuatku pingsan. akupun bersyukur pada allah ternyata masih ada yang ingat akan hari ulang tahunku ini.

aku sejenak bersyukur kepada Allah,aku meminta padanya tolong panjangkan satu hari ini saja.aku masih ingin bersama dengan teman karibku icha yang hari ini ulang tahun tepat dua hari setelah ulang tahunku. aku masih ingin merasakan umurku bertambah dengan lambat agar aku bisa bersama-sama dengan orang-orang yang aku cintai.
Ya Allah, hari ini umurku telah engkau kurangi lagi

Entah apa yang akan kubawa jika aku menghadapmu nanti

Ya Allah, aku tidak meminta-Mu untuk menambahkannya

Tapi buatlah aku agar bisa menggunakannya dengan bijak.

Ya Allah, Aku tidak meminta-Mu agar aku dijadikan orang besar,

Tapi buatlah aku dewasa agar bisa membuat orang lain menjadi besar.

Ya Allah, bentuklah diriku menjadi manusia yang cukup kuat untuk menyadari manakala aku lemah,dan cukup berani untuk menghadapi diri sendiri manakala aku takut.

Manusia yang memiliki rasa bangga dan keteguhan dalam kekalahan,

rendah hati dan jujur dalam kemenangan.

Ya Allah, janganlah aku Kau bimbing pada jalan yang mudah dan lunak,

biarlah Kau bawa aku ke dalam gelombang dan desak kesulitan tantangan hidup.

Bimbinglah diriku, supaya aku mampu tegak berdiri ditengah badai, serta berwelas asih kepada mereka yang jatuh.

Berikan kepadaku kerendahan hati, kesederhanaan dan keagungan yang hakiki,

pikiran cerah dan terbuka bagi sumber kearifan dan kelembutan dari kekuatan yang sebenarnya. sehingga orang tuaku,

akan berani berkata : "Hidupku Tidaklah Sia - Sia" Amiiien....!!!

By Khopinghoo

Kini aku genap berumur 19 tahu. terima kasih ya Allah engkau telah mememuhi semua apa yang aku inginkan... ya yang akau inginkan ada teman baikku icha ada orang-orang yang mencintai diriku, keluarga yang menyayangiku ada seorang teman yang akan selalu ada untuk diriku...

terima kasih ya Allah.... terima kasih semuanya.......

19 September 2007

TERIMA KASIH MAY!!


Terima kasih kau telah datang dalam kehidupanku
Terima kasih untuk bibirmu yang merah merona
Terima kasih untuk senyummu yang mempesona
Terima kasih untuk indahnya bola matamu
Terima kasih untuk semua pesonamu yang membekas dihatiku


TAPI......
Aku lebih berterima kasih untuk cemoohanmu padaku
Untuk hatimu yang selalu tertutup bagiku
Untuk setiap luka yang kau goreskan dihatiku
Untuk setiap caci maki keluargamu padaku
Untuk kebencianmu yang ada padamu
Dan untuk semua yang membuat luka ini menganga lebar


Selamat tinggal may..........
Bagiku kau tetap yang terindah sampai kapanpun juga
Terima kasih may kau telah hadir dalam kehidupanku
walaupun engkau enggan untuk singgah walau hanya sedetik.


May... didalam hidupku aku belajar untuk jadi kuat
Senang dan bekerja keras...
Tapi aku tidak belajar bagaimana untuk sukses
Saat kau meninggalkanku sendiri disini
Yang hanya berteman sepi.


SELAMAT TINGGAL DAN TERIMA KASIH.

17 Agustus 2007

nah ni dia....... bagi kalian yang gemar banget ma dunia hacking ga da salahnya (kayaknya kudu dech) gw rekomendasiin ini buku. buku-buku ini terbilang harus dimiliki ma kalian, karena ini adalah kitab wajib bagi halian yang newbie dan mau beralih ke 3l1t3.
ini dia salah satu bukunya yang paling gw demen banget!!!. nih buat rekomendasi gw sertain foto bukunya.
nah.... itu hanya sebagian dari buku-buku yang dikarang oleh suhu kita ST'O dan Y3dips. oh iya buat om st'o katanya mau bagi-bagi kaos buat anak jasakom bandung!!! mana?? ditunggu yach!!!
satu lagi... buat mas pluared kapan kita ngumpul lagi kayak dulu??!!! gw udah kangen ama anak-anak jasakom bandung!!! tempatnya di PASCAL lagi juga boleh!!!

31 Juli 2007

JALAN - JALAN KE........ (sory gw lupa tempatnya)
nah ini dia foto mbah yang lagi semedi buat nenangin diri!! heheheh
ini cerita tentang kita waktu walking-walking (mata kuliah inggris dapat D aja, sok inggris lah) ke gunung tepatnya di......... (sory waktu itu gw ga liat papan nama tempatnya).
diawali dengan berakhirnya UAS semester ke II dan group heboh(gita, nindi, erni dan rini) mengusulkan untuk melakukan meditasi alias penenangan jiwa. akhirnya kita-kita kumpul dikosan nindi. pada awalnya kita hanya ber8 yaitu alex, iku, group heboh, si AA ama gw sendiri. group heboh ngusulin buat ke rumah gita. eh... ditengah jalan kepentok problem, motor cuma ada dua nih...!! akhirnya dengan susah payah dibarengi dengan puasa, semedi dan bakar menyan akhirnya datanglah bala bantuan tiga orang. ko cuma bawa motor dua yach?? itu mah ga penting.!! singkat cerita (gw males nulis ceritanya bo!!!) kita sampe di rumah gita. kita istirahat sebentar dirumah gita sambil ngelurusin persendian yang bengkok selama perjalanan. oh... dirumah gita ada molor rupanya(ups motor maksudnya). jadilah kita walking-walking sambil naik motor. (ceritanya berbelit-belit dech!!! langsung aja lagi!!) kita naik motor ke gunung....... (yang pasti bukan kembar).  nah ini dia laporan gambar-gambar perjalanannya.
nah loch.... ko gw jadi tukang foto sich (klo kata nindi sich prhothoghrapferh namanya). nah yang empat orang dibelakang itu jin yang ngebantuin kita-kita dengan sejadah roda duanya(matur kesuwun sanget bantuanana).
nah ini dia foto romeo dan juleha yang paling sensasional di aba ke 19 sebelum masehi. lain kali fotonya jangan manyun dong (kayak patung semar tau!!!).
woy bagi-bagi dong kopinya!! jangan di minum sendirian aja dong!! pelit loh!! BTW fotonya kayak janang (jablay lanang) yach!!
setali tiga uang dengan yang diatas ini juga pasangan paling heboh di abad ke18 sebelum raja fir'aun disunat. lain kali mulutnya dikontrol dong jangan manyun kayak gitu ach.
nih foto kakak ama adiknya yang super gokil tulen. hahahahahhahahahahahahah
perlu diketahui oleh para penduduk bumi dan penduduk planet luar angkasa, ini dia yang namanya group heboh. ntar kita taruhan dari keempat makhluk aneh ini mana yang duluan nikah??? ayo tebak!!! gila cape banget nulisnya!!! mana gw bikin ini ga da kopi sambil nahan napas pula!!! udah ach ceritanya ntar disambung lagi....... To Be Continued..........(bahasa dapat D aja Blagu)!!

29 Juli 2007

INI POSTING PERTAMA GW Hai temen semua mulai dari lor sampai kidul, ini gw bikin blog sebagai hasrat pembuatan web yang belum terealisasi. oh iya gw persembahin blog ini buat ayah dan bunda yang tanpanya gw ga bakal jd seperti sekarang ini (terima kasih semua nasehatnya). selain buat ayah bunda gw persembahin blog ini buat Maria (yang tanpa senyumnya gw ga bakal bisa bertahan hidup), asep, baron, adhoy, yayang, sange, meta, rizka bohay yang udah jadi sahabat gw sampai detik ini (thanX buat persahabatannya).